Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2020

Surga Dunia Ada Di Hadapanmu

Ied milaad Mama..., Surga duniaku, Kunci berkahku, Gerbang ridha Allah untukku, Selamat ulang tahun ... Senyummu bahagiaku Engkau alasan mengapa duniaku ada Tangan berkahmu telah menumbuhkan kami, Jemari sucimu memelihara kami, Peluk kasih mu memanjakan kami, Munajatmu  memuliakan kami ... Doakan kami anak2mu semua ... . Rabbighfirliy waliwalidayya warhamhuma kama rabbayaanii shaghiiraa. Amiiin Yaa Rabbal 'aalamiin . -------- Surga Dunia Dihadapanmu Oleh : @Ustadz.Kembar Beliaulah malaikat Surga Dunia Pemilik Cinta tanpa tepian Padanya kasih sayang tanpa alasan Doanyalah pembuka pintu seluruh harapan . Jika kau lukai ia selebar-lebarnya Maka hatinya lebih luas memberi maaf untukmu Jika kau sakiti hatinya ratusan kali Beliau selalu punya ribuan maaf untukmu . Yang mendidik baca dan tulis Melangkah dan berbicara Menatap waktu dan menata masa Sungguh hidupnya diwaqafkan untuk kebahagiaanmu . Berterimakasihlah tiada henti Berbaktilah tanpa mengenal letih Haramkan bahagia atas dirimu Se...

Tarhib Ramadhan 2020

Gambar
Tarhib Ramadhan IG : @Ustadz.Kembar Alhamdulillah, dihadapan kita ada Tamu Agung tahunan yang dinanti. Bulan yang penuh berkah dan memiliki rahasia-rahasia indah. Dalam bahasa Indonesia, "tarhib" diartikan dengan "menyambut". Bermakna cukup dalam, karena Ramadhan ini memang sangat ditunggu-tunggu kehadirannya. Bagaimana Nabi ﷺ menyambut Ramadhan, alias tarhib Ramadhan? Yakni dengan jauh-jauh hari mengisi Rajab dan Sya'ban sebagai pembuka kehadiran Ramadhan, lalu beliau isi Ramadhan dengan sempurna, dan mengakhirinya bagai melepas kekasih, dan tambah disempurnakan lagi malam-malam penghujungnya. Tamu mulia ini menghadirkan suasana cinta bagi perindunya yang tak mampu dirinci dengan angka, tak mungkin dieja ucapan huruf, karena semua terangkum dalam ampunan, rahmat dan pembebasan dari neraka. "Bulan (Ramadhan) awalnya adalah rahmat, pertengahannya adalah ampunan dan akhirnya adalah pembebasan dari neraka." (Hadits) Ahlan wa Sahlan Marhaban Ya...

Malam Nishfu Sya'ban Malam Hari Raya Malaikat

IG : @Ustadz.Kembar Ada 2 malam Hari Raya bagi para Malaikat Allah ﷻ, yakni Lailatul Qadr dan Malam Nishfu Sya'ban. Esok malam adalah malam Nishfu Sya'ban, dimana para Malaikat Allah yang tiada terhingga jumlahnya, berbondong-bondong hilir mudik memenuhi dengan sesak bumi dan langit dunia. Malam itu dibagi-bagikannya Rahmat Allah Yang Maha Luas dan diangkatnya laporan amal-amal seluruh manusia. Diriwayatkan oleh Sayyidina Ali bin Abi Thalib RA : إِذَا كَانَتْ لَيْلَةُ النِّصْفِ مِنْ شَعْبَانَ فَقُومُوا لَيْلَهَا وَصُومُوا نَهَارَهَا فَإِنَّ اللَّهَ يَنْزِلُ فِيهَا لِغُرُوبِ الشَّمْسِ إِلَى سَمَاءِ الدُّنْيَا فَيَقُولُ أَلَا مِنْ مُسْتَغْفِرٍ لِي فَأَغْفِرَ لَهُ أَلَا مُسْتَرْزِقٌ فَأَرْزُقَهُ أَلَا مُبْتَلًى فَأُعَافِيَهُ أَلَا كَذَا أَلَا كَذَا حَتَّى يَطْلُعَ الْفَجْرُ “Apabila telah datang malam Nishfu Sya’ban, maka beribadahlah pada malam harinya dan berpuasalah pada siang harinya, sesungguhnya (Rahmat) Allah turun pada malam itu ke langit dunia ketika terbenamnya matah...