Postingan

Menampilkan postingan dengan label baik

Baik, Baik dan Baik

Oleh : @UstadzKembar Isi kehidupan seorang yang beriman adalah penuh dengan kebaikan. Jalan hidupnya, cara hidupnya, dan tujuan hidupnya pun adalah kebaikan. Perhatikan seruan dari Manusia terbaik, yakni Baginda Nabi Muhammad ﷺ : وَالَّذِي نَفْسُ مُحَمَّدٍ بِيَدِهِ إِنَّ مَثَلَ الْمُؤْمِنِ لَكَمَثَلِ النَّحْلَةِ أَكَلَتْ طَيِّبًا وَوَضَعَتْ طَيِّبًا وَوَقَعَتْ فَلَمْ تُكْسَرْ وَلَمْ تَفْسُدْ "Demi Dzat yang jiwaku Muhammad di tangan-Nya, perumpamaan orang mu`min bagaikan lebah. Lebah itu memakan makanan yang baik-baik dan mengeluarkan yang baik pula. Tidak jatuh tatkala menghinggapi dan tidak mematahkan yang dihinggapi." (HR Ahmad) Subhanallah, demikian mu'min sejati, apa yang masuk dan keluar darinya hanyalah kebaikan. Mengapa demikian? Karena memang hanya kebaikanlah yang akan diterima oleh Sang Maha Baik ﷻ‎. Sebagaimana sabda Nabi ﷺ : أَيُّهَا النَّاسُ إِنَّ اللَّهَ طَيِّبٌ لاَ يَقْبَلُ إِلاَّ طَيِّبًا "Hai manusia, sesungguhnya Allah itu baik, tidak meneri

Amalan Yang Tak Tertimbang

Oleh : @UstadzKembar Ada 3 amalan yang tidak ditimbang dihari kiamat karena begitu besar pahalanya ( لا تدخل الموازين ) : 1. Yang memaafkan manusia (العفو عن الناس) Pahalanya tiada berbilang. Berfirman Allah SWT : فَمَنْ عَفَا وَأَصْلَحَ فَأَجْرُهُ عَلَى اللَّهِ ... "Maka barangsiapa yang memaafkan dan yang berbuat baik maka pahalanya disisi Allah ..." (QS Asy-Syura : 40) 2. Kesabaran (الصبر) Pahala dari kesabaran pun juga tidak terhingga. Allah SWT berfirman : إِنَّمَا يُوَفَّى الصَّابِرُونَ أَجْرَهُمْ بِغَيْرِ حِسَابٍ "Hanya saja dipenuhi pahala mereka yang bersabar tanpa perhitungan." (QS Az-Zumar : 10) 3. Puasa (الصيام) Pahala orang yang berpuasa juga tidak kalah besarnya, seraya Allah SWT berfirman : كُلُّ عَمَلِ ابْنِ آدَمَ لَهُ إِلاَّ الصِّيَامَ فَإِنَّهُ لِي وَأَنَا أَجْزِى بِهِ "Setiap amal anak Adam untuk dirinya sendiri kecuali puasa maka sesungguhnya untuk-KU dan AKU yang langsung akan memberi pahala puasanya tersebut." (Hadits Al