Postingan

Yang Senantiasa Terpuji dan Terjaga

Oleh : @UstadzKembar Adalah setelah turunnya Surah Al-Lahab yang menyebut istrinya Abu Lahab, Ummu Jamil sebagai ‘wanita pembawa kayu bakar, yang di lehernya ada tali dari sabut’, perempuan keji itupun marah dan mencari-cari Baginda Nabi. Di salah satu sudut Masjidil Haram, diapun berjumpa Abu Bakr Ash Shiddiq. Maka segera dia menghardik, “Di mana sahabatmu itu hai putra Abu Quhafah? Dia pikir hanya dia yang sanggup bersyair ? Sungguh akupun pandai menyusun sajak tuk membuatnya susah!” Lalu diapun mulai bersyair : "Mudzammam ‘si tercela kami abaikan Agamanya sangat amat kami benci Perintahnya kami tolak sekalian" Selesainya wanita keji itu bersyair mencaci maka iapun  pergi. Maka Ash-Shiddiq pun menoleh dengan wajah terheran dan terkesima pada sosok yang ada di sebelahnya. “Apakah dia tak melihat engkau Yaa Rasulallah? Dia datang dan menanyakanmu, lalu mencaci maki seakan kau tak di sini, padahal di sisiku Baginda Paduka berdiri?” S...

Selamat Hari Milad Duhai Baginda

Oleh : @UstadzKembar Duhai Baginda, betapa beruntung semua pasang mata mulia para shahabatmu yang bisa berpuas-puas menatap langsung indahnya wajahmu. Duhai Baginda, betapa senangnya semua pasang telinga mulia para shahabatmu yang bisa mendengar langsung mutiara kalammu. Duhai Baginda, indah nian manusia yang hidup sezaman denganmu, merasakan langsung nikmatnya tenggelam dalam samudra keilmuanmu Duhai Baginda, tiada yang dapat menggantikan kenikmatan mereka para shahabat yang pernah mengecup lembutnya tanganmu. Duhai Baginda, sungguh bahagia mereka yang menyaksikan langsung mu'jizatmu sebagai sentuhan pertolongan dari Sang Maha Rahman Namun kami pun sungguh teramat sangat beruntung menjadi Ummatmu Duhai Baginda. Karena sabdamu: طُوبَى لِمَن رَانِي وَآمَنَ بِي وَطُوبَى ...

Malam 12 Rabi'ul Awwal Adalah Malam Termulia

Oleh : @UstadzKembar Bila engkau bertanya, Rasulullah ﷺ dilahirkan pada malam hari. Manakah yang lebih mulia, Lailatul qadar atau malam lahirnya Beliau ﷺ ? Maka Al-Imam Al-Hafidz Al-Qasthalani Rahimahullah menjawab : Malam Maulid Rasulullah ﷺ, lebih mulia dari malam "Lailatul Qadar", karena 3 sebab : 1. Malam 12 Rabi'ul Awwal adalah malam lahirnya Beliau ﷺ. Sedangkan Lailatul Qadar, adalah malam yang dianugerahkan untuk Rasulullah ﷺ. Karena sebab lahirnya Rasulullah ﷺ yang mulia, maka Allah SWT,  menganugerahkan kepada Rasulullah ﷺ yakni Lailatul Qadar. Maka adanya Lailatul Qadar, adalah karena Rasulullah ﷺ. 2. Lailatul Qadar dimuliakan karna turunnya para Malaikat dan sebagainya. Sedangkan malam 12 Rabi'ul Awwal, dimuliakan karena lahirnya Rasulullah ﷺ pada malam itu. 3. Lailatul Qadar, hanya di berikan  kepada ummat Rasulullah ﷺ. Sedangkan anugrah malam Maulid Rasulullah ﷺ, diperuntukkan k...

Hidangan Langit 212

Oleh : @UstadzKembar Al-Maidah (المائدة) berarti Hidangan, yang didalam Al-Qur'an menceritakan tentang diperkenankannya doa Nabi Isa AS yang memohon agar diturunkannya "Hidangan Langit" sebagai mu'jizat yang nyata. Bukan sebuah kebetulan, surat Al-Maidah inilah yang memanggil jutaan Ummat Muslim dari seluruh Indonesia pada Aksi Bela Islam III 212, mereka berkumpul bersatu dan membentangkan sajadahnya, mengukir sejarah indah Shalat Jumat berjamaah dengan 7 juta lebih Ummat Muslim. Dan lihatlah korelasinya dengan keadaan Aksi Bela Islam jilid 1 (1410), jilid 2 (411) dan jilid 3 (212), Allah menjamu para hambaNYA dengan "Hidangan Langit". Lihatlah ketika para peserta Aksi Bela Islam saling berlomba berbagi makanan mulai dari nasi kotak, nasi padang, buah-buahan, kurma, aneka minuman, dan logistik lainnya termasuk ratusan jajanan gratis, ada lontong sayur, rujak, ketoprak, bakpau, roti dan sebagainya. Ada pula Pijat Gratis, Sajadah Gratis, Baju K...

Keutamaan Guru

Keutamaan Guru Oleh : @UstadzKembar خير الناس وخير من يمشي على وجه الأرض المعلمون "Sebaik baik manusia dan sebaik baik yang melangkah dimuka bumi adalah para Guru (Guru agama/Ulama)" (HR Tirmidzi) Memuliakan Guru/Ulama, menghormatinya, mendahulukannya dalam penunaian hak, adalah tuntunan Islam. Rasulullah SAW pernah mengajarkan kepada para Sahabatnya sebuah kalimat yang agung, saat beliau bersabda: ليس مِن أمتي من لم يجل كبيرنا ويرحم صغيرنا ويعرف لعالمنا حقه “Bukan ter...

Langkah Kecilmu Berarti Di HadapanNYA

Oleh : @UstadzKembar Nabi SAW bersabda : كانت الضفدع تطفئ النار عن إبراهيم وكان الوزغ ينفخ فيه ، فنهي عن قتل هذا ، وأمر بقتل هذا Dahulu katak memadamkan api dari nabi Ibrahim (ketika dibakar), sedangkan cicak meniup-niupnya (menghidupkan bara apinya), maka dilarang membunuh ini (katak) dan diperintahkan membunuh ini (cicak)” [Mushannaf Abdur Razzaq] Allah sangat menghargai doa dan usaha, meskipun kecil kadarnya karena segala keterbatasan yang kau miliki. Saat ini terjadi kezhaliman besar yang dilakukan petinggi negri ini, berupa penghinaan kepada ayat-ayat al-Qur...

Dimana Engkau Di Hari Pembangkitan ?

Oleh : @UstadzKembar Kelak manusia kan dibangkitkan di hari Kiamat sesuai dengan golongannya, sesuai dengan apa yang mereka lakukan selama hidup di dunia. Akan ada golongan pembela Agama akan dibangkitkan bersama sesamanya yakni para pembela Agama. Begitupun demikian, mereka yang berada di belakang penista agama akan dibangkitkan bersama sesamanya. Na'uudzubillah يَوْمَ نَدْعُو كُلَّ أُنَاسٍ بِإِمَامِهِمْ "(Ingatlah) Suatu hari (yang di hari itu) Kami panggil tiap umat dengan pemimpinnya." (Al-Isra' : 71) Akankah kita mendapati diri kita dibangkitkan bukan bersama Nabi Muhammad ? Bukan dalam golongan yang bernaung di bawah Panji Mulia Beliau SAW ? Bukan berada pada barisan pembela Agama Allah ? Bukan termasuk golongan Shohibul Qur'an ? Lalu akan ada dimana k...